Hamil atau tidak, pola makan yang baik tentunya harus memenuhi kecukupan protein, karbohidrat, lemak, vitamin, mineral dan cairan, tetap harus dijaga. Mengonsumsi makan yang bervariasi dengan porsi tepat akan membantu Anda tetap sehat.
Berikut ini adalah beberapa makanan dan nutrisi yang dikandungnya, yang mesti Anda konsumsi:
Nutrisi
|
Untuk?
|
Berasal?
| |
Protein
|
Pertumbuhan sel dan produksi darah
|
daging tanpa lemak, ikan, ayam, putih telur, kacangan tanah, kacang-kacangan (buncis,dsb), tahu
| |
Karbohidrat
|
produksi energi harian
|
roti, sereal, nasi, kentang, pasta, buah-buahan, sayuran
| |
Kalsium
|
memperkuat tulang dan gigi, kontraksi otot dan fungsi saraf
|
susu, keju, yogurt, ikan sarden, ikan salmon dan tulangnya, bayam
| |
Besi
|
produksi sel darah merah (mencegah anemia)
|
Daging merah tanpa lemak, bayam, produk roti dan sereal yang diperkaya zat besi
| |
Vitamin A
|
kesehatan kulit, mata dan pertumbuhan tulang
|
wortel, sayuran berwarna hijau pekat, ubi
| |
Vitamin C
|
kesehatan gusi, gigi dan tulang serta membantu penyerapan zat besi
|
jeruk (atau buah berzat citrus), brokoli, tomat, jus buah yang difortifikasi (diperkaya) vitamin c
| |
Vitamin B6
|
pembentukan sel darah merah dan antibodi, membantu penyerapan protein, lemak dan karbohidrat
|
sereal, pisang, hati
| |
Vitamin B12
|
pembentukan sel darah merah dan kesehatan sistem saraf.
|
daging, ikan, ayam, susu (catatan: vegetarian yang tak mengomsumsi daging sangat membutuhkan suplemen B12)
| |
Vitamin D
|
kesehatan tulang dan gigi dan membantu penyerapan kalsium
|
susu yang telah diperkaya, produk susu, sereal dan roti
| |
Asam Folat
|
produksi darah dan protein, mengefektifkan fungsi enzim tubuh
|
sayuran berdaun hijau, buah-buahan berwarna kuning pekat, biji-bijian, kacang polong,kacang-kacangan
|
Tahukah Bunda? Sel-sel otak janin terbentuk selama ia berada di kandungan, dan saat janin lahir, sel-sel itu saling terkoneksi melalui stimulasi visual, motorik, bahasa dan sosial. Semakin banyak koneksi ini tersambung, bayi akan semakin belajar dan mengembangkan kemampuan kognitif dan daya ingatnya (memori).
Ini artinya, selama menjalani kehamilan Anda harus bersungguh-sungguh memperhatikan asupan makanan yang bisa membantu regenerasi sel di otaknya.
Sumber: Anmum
No comments:
Post a Comment